Selamat Datang dan Berkunjung diBlog Sederhana Ini Semoga Bermanfaat Bagi Kita Semua
Browse » Home » » Cara Root Pixcom Andro Note 2

Cara Root Pixcom Andro Note 2



Pixcom Andro Note 2 adalah Phablet lokal yang menggunakan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich dengan processor Dual Core speed 1 Ghz serta kamera belakang 8MP AutoFokus dan Kamera depan berresolusi 2 MP.
Bila kamu berkeinginan untuk root phablet ini dapat menggunakan Root Toolkit dari Bin4ry dan itu sudah terbukti sukses oleh agan holyrabbit dari kaskus [OFFICIAL LOUNGE] PIXCOM ANDRO NOTE 2.
  1. Pastikan telah terinstall USB Driver di PC dan USB Debugging telah di aktifkan. bagi yg tetep ga ke detect, bisa mengikuti artikel ini : Solusi Lain Cara Install ADB Driver Di Android.
  2. Download file Root with Restore by Bin4ry v17.
  3. Kemudian Extract file yang di download tadi di komputer/Laptop
  4. Setelah extract ada folder bernama “Restore Binary 1.7″ buka dan jalankan file Runme.bat
  5. Nanti akan muncul command prompt dengan tampilan huruf hijau di layar PC/laptop kamu.
  6. Kemudian ada tulisan “Make a Choice:” pilih “1″ atau “Normal” selanjutnya “ENTER”
  7. Biarkan proses berlangsung….sampai ada tulisan “Please look at your devices and click RESTORE
  8. Segera cek dilayar phablet pixcom kamu, akan muncul perintah Restore My Data, klik tombol Restore My Data (tidak perlu diisi).
  9. Setelah itu phablet akan restart sendiri
  10. Cek apakah sudah terdapat file superuser di PIXCOM ANDRO NOTE 2 kamu, jika sudah berarti android kamu telah berhasil di root.
Sekarang kamu bisa menginstal aplikasi-aplikasi yang membutuhkan akses root dan tentunya juga bisa menginstal custom ROM untuk meningkatkan performa Andro Note 2 kamu.

0 komentar:

Free Backlinks

Visitors

Recent Post